Resep Praktis Manisan Belimbing Wuluh


manisan belimbing wuluh
Img Source : jurnalkesehatan.info
Belimbing wuluh atau juga populer dikenal dengan nama belimbing sayur, memiliki cita rasa yang asam. Karena itu ia sangat populer digunakan sebagai penyegar di kuah makanan, pembersih perabot dari minyak dan juga pembersih wajah dan kuku. Selain itu, berkat kandungannya yang kompleks, belimbing wuluh juga sering digunakan sebagai bahan obat herbal yang memang terbukti ampuh. Namun meski diketahui memiliki banyak khasiat, ternyata banyak orang yang cenderung menghindari buah belimbing wuluh sebab rasanya cukup asam di lidah. Nah bagi Anda yang termasuk ke dalam kelompok ini, jangan berkecil hati sebab Anda juga bisa menikmati belimbing wuluh dengan rasa yang lebih bersahabat. Cobalah manisan belimbing wuluh! Rasanya cukup nikmat dan harganya sangat terjangkau. Jika tak takut repot, tak ada salahnya membuat manisan belimbing wuluh dari dapur Anda sendiri. Berikut resep praktis yang bisa Anda praktekkan.



Bahan Baku

Pada dasarnya, bahan yang dibutuhkan untuk membuat manisan belimbing wuluh cukup mudah didapatkan di mana-mana. Adapun bahan-bahan tersebut antara lain:
  1. Belimbing wuluh segar sebanyak 2 kilogram. Pastikan bunga di ujungnya telah Anda bersihkan.
  2. Gula pasir sebanyak 1,5 kilogram.
  3. Air bersih sebanyak 1 liter.
  4. Kapur sirih sebanyak 1 sendok makan.

Cara Membuat Manisan Belimbing Wuluh

Setelah semua bahan telah tersedia, langkah pertama yang Anda lakukan adalah mencampur 2 liter air dengan kapur sirih. Campur secara merata. Setelah itu biarkan beberapa waktu hingga tercipta endapan. Lapisan atas adalah air kapur sirih yang akan digunakan. Sementara lapisan bawah adalah endapan kapur sirih. Pisahkan air dan endapan kapur sirih dengan cermat sebab kapur sirih memiliki rasa pekat dan pahit yang akan membuat rasa manisan Anda terganggu. Untuk mendapatkan kualitas air yang bening, Anda bisa mendiamkan campuran air dan kapur sirih ini selama 24 jam.

Setelah didapatkan air kapur sirih, simpan di wadah bersih. Selanjutnya potong bagian pangkal belimbing wuluh agar air kapur sirih lebih meresap sampai ke dalam. Setelah itu rendam belimbing tersebut di air kapur sirih minimal 2 jam lamanya. Setelah waktu cukup, ambil belimbing dan bersihkan dengan air matang.  Langkah selanjutnya adalah mendidihkan air sebanyak 1 liter. Setelah mendidih, masukkan gula sebanyak 500 gram. Tunggu hingga kembali mendidih. Setelah itu, matikan api.

Masukkan belimbing yang telah dibersihkan ke dalam air gula yang masih dalam keadaan panas. Biarkan belimbing di dalam larutan gula dan air tersebut selama sehari penuh. Setelah itu pisahkan belimbing dan tiriskan. Selanjutnya, didihkan kembali air gula tadi dan kembali tambahkan 500 gram gula pasir. Masak hingga kembali mendidih dan matikan api. Selanjutnya, kembali masukkan belimbing wuluh yang telah ditiriskan tadi. Rendam lagi selama sehari penuh. Setelah itu kembali tiriskan belimbing dan masak lagi air gula. Tambahkan sisa gula sebanyak 500 gram dan masak lagi sampai mendidih. Terakhir masukkan lagi belimbing wuluh dan rendam seharian penuh. Setelah selesai, belimbing wuluh ditiriskan dan dijemur di bawah sinar terik matahari selama 2 hari. Selama masa penjemuran, pastikan belimbing dalam keadaan bersih. Setelah kering, manisan belimbing wuluh bisa dinikmati bersama keluarga tercinta.