Buah bernama latin Actinidia Deliciosa ini memang delicious! Si oval yang masih berkerabat dengan
buah beri ini memiliki rasa yang khas dan unik. Hal ini yang menjadikan
buah kiwi istimewa. Tahukah Anda bahwa pada mulanya buah yang memiliki
bentuk seperti telur ayam ini bernama Gosberi Cina? Namun, pada tahun
1950-an, nama tersebut dieliminasi dan diganti menjadi Melonette.
Pergantian nama dirasa belum tepat sehingga buah berwarna hijau pada
dagingnya ini kemudian diberi nama Kiwi. Kiwi sendiri merupakan nama
burung dari Selandia Baru yang uniknya tak bisa terbang sama sekali. Di
Indonesia, Kiwi mudah sekali dijumpai. Sayangnya, jika dibandingkan buah
lainnya, Kiwi masih belum banyak dikonsumsi. Padahal, manfaat buah Kiwi
ini cukup banyak. Apa saja?
Kandungan Buah Kiwi
Buah unik yang satu ini banyak mengandung senyawa seperti Protein kompleks yang terdiri atas thiamine, Lutein, Riboflavin, Niacin, Asam Folat dan lain-lain. Di dalam buah Kiwi juga terdapat Vitamin A, vitamin C, Vitamin E, dan juga Vitamin K. Selain itu, ia juga diperkaya dengan Kalsium, zat besi, kalium, seng, natriium, mangan, serta magnesium. Mencermati kandungan tersebut, sangat wajar jika manfaat buah kiwi sangat beragam, antara lain:
Kandungan Buah Kiwi
Buah unik yang satu ini banyak mengandung senyawa seperti Protein kompleks yang terdiri atas thiamine, Lutein, Riboflavin, Niacin, Asam Folat dan lain-lain. Di dalam buah Kiwi juga terdapat Vitamin A, vitamin C, Vitamin E, dan juga Vitamin K. Selain itu, ia juga diperkaya dengan Kalsium, zat besi, kalium, seng, natriium, mangan, serta magnesium. Mencermati kandungan tersebut, sangat wajar jika manfaat buah kiwi sangat beragam, antara lain:
- Seorang ahli bernama Dr. Marlyn Glenville dari lembaga Food and Health Forum menyatakan bahwa buah kiwi mengandung banyak senyawa anti-oksidan. Dengan demikian ia merupakan anti-kanker yang baik sebab bisa mencegah pengaruh buruk radikal bebas. Selain itu, anti-oksidan pada Kiwi juga mampu mencegah terjadinya penuaan dini. Senyawa anti-oksidan kiwi banyak dijumpai pada kulit buanya dan jauh lebih tinggi dari daging buah hingga 3 kali lipat. Jadi jangan buang kulitnya.
- Sementara itu, menurut laporan American Heart Association, buah kiwi terbukti mampu menurunkan tekanan darah tinggi atau hipertensi. Caranya mudah, cukup dengan mengkonsumsi buah kiwi tiga buah dalam sehari.
- Manfaat buah kiwi selanjutnya adalah untuk melawan bakteri E-coli dan Staphylococus yang biasa menjadi penyebab keracunan makanan pada manusia.
- Buah kiwi diketahui memiliki kandungan vitamin C yang lebih tinggi dari jeruk, karena itu ia ampuh memperkuat ketahanan tubuh Anda.
- Manfaat buah kiwi lainnya adalah membantu penyerapan protein sebab ia mengandung enzim unik bernama actinidin. Penyerapann protein yang baik akan berpengaruh optimal pada kesehatan tubuh.
- Kiwi banyak mengandung asam folat, karena itu ia baik bagi ibu yang sedang hamil.
- Buah kiwi memiliki Glycemic Index yang cukup rendah sehingga aman dikonsumsi oleh mereka para penderita diabetes.
- Manfaat buah kiwi lainnya adalah memelihara kesehatan saraf dan juga fungsi otot. Ia juga membantu menyehatkan organ jantung, mendukung sistem kekebalan tubuh serta memperkuat tulang Anda. Semua manfaat ini bersumber dari kandungan magnesiumnya yang lebih dari 20 mg.
- Manfaat buah kiwi selanjutnya adalah membantu menurunkan potensi kerusakan penglihatan yang diakibatkan usia. Hal ini terkait dengan kandungan lutein yang ada di dalamnya.
- Sama seperti buah lainnya, kiwi juga mengandung serat alami yang melimpah. Karena itu bisa mencegah penyakit sembelit.